Jakarta — Ketua Umum DPP PIM menggelar pertemuan dalam rangka memperkuat sinergi organisasi perempuan dalam mendukung pembangunan nasional berbasis pemberdayaan perempuan, bersama Ketua Umum Korp Wanita Indonesia (Kowani) Nannie Hadi Tjahjanto.
Turut hadir Ketua DPD PIM Sul Sel, Ida Noer Haris bersama perwakilan PIM se-Indonesia, pertemuan itu berlangsung hangat di pendopo kediaman Nannie Hadi Tjahjanto pada Selasa (16/4/2025).

Dalam sambutannya Ketua Umum Kowani mengajak PIM dan seluruh organisasi khususnya organisasi perempuan lainnya berkolaborasi untuk mensosialisasikan program-program sosial kemasyarakatan yang bersinergi dengan pemerintah dalam mendukung program Asta Cita Presiden Indonesia dan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG’s).
Ketua Umum DPP Perempuan Indonesia Maju, Lana T. Koentjoro menyampaikan bahwa organisasi ini berkomitmen menjadi wadah aktualisasi potensi perempuan dari berbagai latar belakang. Kami percaya bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam membentuk masa depan Indonesia.
Pada pertemuan ini Ketua DPD PIM provinsi Sul Sel Ida Noer Haris menyampaikan bahwa khusus di Sulawesi Selatan diharapkan BKOW dapat menggandeng organisasi perempuan seperti PIM untuk collaborative action dengan semua organisasi perempuan yang berada di bawah BKOW sehingga kita dapat menghasilkan suatu program kerja maksimal dan jangkauannya yang lebih luas.
Ida juga mengusulkan bahwa BKOW sebagai payung dari seluruh organisasi perempuan hendaknya lebih kreatif dalam membuat program misalnya matriks pelatihan mulai dari yang sifatnya dasar intermediate maupun advance bagi seluruh organisasi perempuan sehingga keterampilan baik soft skill maupun hard skill dapat meningkat.
Selanjutnya Ida kembali mengutarakan dan menyarankan bahwa semua organisasi itu mengadakan evaluasi untuk melihat sejauh mana dampak program kerja yang dilakukan mampu menjawab kebutuhan dari pengurusnya dan manfaat yang dirasakan oleh keluarga serta masyarakat sekitarnya. Ide ini disambut sangat baik oleh Ketua Umum Kowani dan akan diwujudkan dalam bentuk Kerjasama. Ketua Umum DPP PIM Lana T. Koentjoro menawarkan kerjasama agar DPD PIM Sul Sel juga dilibatkan dalam melakukan orientasi serta coaching untuk seluruh BKOW yang ada di seluruh Indonesia.